Keluarga Olga Syahputra Ungkap Pelaku Pencurian Uang Tabungan
Billy Syahputra, adik Olga Syahputra, mengungkapkan bahwa keluarga telah mengetahui identitas pelaku yang menyalahgunakan kepercayaan kakaknya. Informasi tersebut diperoleh dari pihak bank yang melaporkan adanya penarikan uang dalam jumlah besar dari rekening Olga.
Saat Olga berjuang melawan kanker, salah satu orang kepercayaannya justru memanfaatkan situasi tersebut. Kejadiannya sudah lama, ungkap Billy saat menjadi bintang tamu di acara televisi.
Meski mengetahui identitas pelaku, Billy enggan mengungkapnya ke publik. Otomatis kalian tahulah antara gue, kakak gue, dan Olga nggak mungkinlah ya. Antara dua ini, ujarnya.
Keluarga Olga telah mengikhlaskan kejadian tersebut. Segala sesuatunya, pahala buat almarhum, kata Billy.
Pihak bank melaporkan adanya penarikan uang yang tidak wajar dari rekening Olga setiap harinya. Kita cek CCTV waktu ambil uangnya ke bank kapan dan di mana, ketahuanlah sosok orangnya seperti apa, jelas Billy.
Pelaku yang merupakan orang kepercayaan Olga mengakui perbuatannya, namun uang yang dicuri telah habis.
0 Komentar